Rabu, 30 November 2011

Ultras ?

Seorang Ultra sejati hanya teman dekat yang mengetahuinya, seorang Ultra sejati tidak dikenal oleh orang lain, kepalanya selalu tertutup oleh “hood”, hidung dan mulutnya selalu ditutup oleh syal.
Seorang Ultra sejati tidak akan berhenti kendati tiba di rumah dan membuka syalnya.  Ultra tua akan memimpin dan memberikan contoh kepada yang muda. Ultra muda harus memberikan rasa hormat kepada yang tua. Ultra muda akan merasa bangga jika berdiri berdampingan dengan yang tua, mereka akan belajar dari kritikan si tua. Yang muda akan bersemangat jika mendapat jabatan tangan erat dari yang tua. Saat orang normal melihat tingkah laku Ultra, mereka tidak akan mengerti, tetapi Ultra memang tidak ingin dimengerti atau menjelaskan arti keberadaan mereka.
Setiap Ultra berbeda; ada yang mengenakan logo supporter atau tim ada juga yang tidak pernah menggunakan keduanya. Ada yang bepergian dalam sebuah kelompok ada yang pergi secara individu. Kendati berbeda, satu hal yang membuat mereka bersatu adalah kecintaan terhadap klub, hasrat mereka untuk berdiri selama 90 menit tidak peduli hujan atau dingin. Mereka bersatu dan  menghangatkan diri dengan teriakan keras dan serempak yang diiringi kibaran gagah Giant Flags,  gumpalan indah warna kebanggaan dari Smoke Bombs serta pancaran sinar kemenangan Red Flares. bersatu di sebuah kereta atau bis yang membawa mereka pada pertandingan tandang, bersatu karena konvoi di pusat kota tim lawan, bersatu karena berbagi sedikit makanan setelah berjam-jam menahan rasa lapar, bersatu karena berbagi sebatang rokok, bersatu karena berpenampilan sama, bersatu karena idealisme, bersatu karena memiliki MENTALITAS yang sama. Ultras tidak pernah melakukan vandalisme atau kekerasan tanpa alasan, Ultras sejati hanya menyerang jika diserang dan akan menolong jika diperlukan. 
Menjadi Ultra adalah seperti ini dan masih banyak lainnya seperti emosi dan hasrat yang tidak dapat dijelaskan kepada orang lain yang tidak mau mengerti atau kepada orang yang biasa memutar kepala dan melanjutkan hidup di balik kaca serta orang yang tidak memiliki cukup nyali untuk menghancurkan kaca dan memasuki dunia ini.

UWS 1980


Ultras West  Sumatera  1980 Merupakan Suatu Kelompok Orang Yang Memiliki Jiwa Fanatisme Tersendiri  Terhadap Klub Sepakbola Kebanggannya SEMEN PADANG FC,Kelompok Ini Mendukung Klubnya Dengan Cara Kebebasannya Tersendiri Layaknya Ultra2 Dieropa Sana.Mendukung Klub Kebanggaan Dengan Cara Hentakan Suara Yang Lantang,Giant Flag Yang Berkibar Indah,Pembakaran Flares Dan Smokebomb Sebagai Ungkapan Rasa Haru Dan Senang Saat Klub Meraih Kemenangan.

Ultras West Sumatera 1980 Yang Disebut Juga UWS 1980 Kelompok Kecil Yang Beranggotakan Orang2 Yang Berjiwa ULTRA Yang Artinya Berlebihan,Dalam Kelompok Kami Tergabung Beberapa Orang Yang Berbeda Latar Belakang  Dan Profesi Namun Itu Semua Tak Menjadikan Semangat Dan Fanatisme Kami Berbeda Terhadap Klub Kami,Walaupun Kelompok Kami Baru Sedikit Tapi Kami Bisa Dibilang Solid Dan Kami Sangat Mengutamakan Apa itu Rasa Kekeluargaan,Kami Disini Semua Layaknya Beradik Kakak,Yang Tua Kami Hormati Dan Yang Muda Kami Sayangi,Seorang Ultra Yang Muda Akan Merasa Bangga Jika Berdiri Berdampingan Dengan Yang Tua Dan Belajar Dari Kritikan Yang Lebih Tua,Yang Muda Akan Bersemangat Jika Mendapat Jabatan Tangan Erat Dari Yang Tua.Ketika Orang Melihat Tingkah Laku Kami,Mereka Tidak Akan Mengerti,Tapi Kami Memang Tidak Ingin dimengerti Tentang Kami Dan Keberadaan Kami.

Tak Mudah Jalan Kami Untuk Pencapaian Sebuah Nama UWS 1980,Begitu Banyak Halangan Dan Rintangan Yang Kami Hadapi Baik Secara Internal Maupun Eksternal,Pandangan  Buruk Orang Diluar Sana Tentang Kami Dimana Mereka Semua Beranggapan Kami Tukang ONAR Dan Membuat Masalah,Semua Itu Tak Kami Hiraukan Kami Berpegang Teguh Untuk Mendukung Klub Kami,Dalam Otak Kami Hanyalah PERSETAN DENGAN MEREKA YANG MEMBENCI KAMI Dan Prinsip ULTRA Telah Tertanam Pada Diri Kami Masing2 “Tak Akan Menyerang,Sebelum Diserang”.

Dengan Semangat Dan Mentalita Yang Kami Miliki Kami Semakin Solid Untuk Mendukung SEMEN PADANG FC,Aturlah Kami Karena Kami Mudah Diatur Tapi Jangan Pernah Larang Kami Berkreasi Demi SEMEN PADANG FC...

Avanti UWS 1980...
LIBERTA PER GLI ULTRAS...!!!

Profil Semen Padang FC

Semen Padang Football Club (dahulu Persatuan Sepak bola Semen Padang) adalah sebuah klub sepak bola yang dimiliki oleh PT Semen Padang yang merupakan perusahaan semen tertua di Indonesia yang berdiri sejak 1910. Klub sepak bola yang berdiri sejak 30 November 1980 ini bermarkas di Indarung, Padang, Sumatera Barat, dan memainkan pertandingan kandangnya di Stadion Agus Salim.

Sejarah

Persatuan Sepakbola Semen Padang (PS Semen Padang) merupakan mantan kontestan Galatama, kompetisi sepakbola semi-profesional yang pernah digulirkan PSSI. Pendanaan yang rutin dari perusahaan semen itu, membuat klub ini terus eksis dan tidak pernah mengalami krisis finansial, seperti melanda sejumlah klub plat merah yang mengandalkan dana APBD. Semen Padang berhasil meraih peringkat ke-3 Divisi Utama Liga Indonesia 2009–10 sehingga berhak promosi ke Liga Super Indonesia 2010–11. Pelatihnya waktu itu adalah Arcan Iurie (Moldova). Akhirnya pada Liga Super Indonesia 2010-2011 Semen Padang FC berada pada peringkat 4 dibawah Persipura,Arema dan Persija.

 

Prestasi


1981-1993
Tahun 1994 : Peringkat 5 wilayah barat
Tahun 1995 : Peringkat 9 wilayah barat
Tahun 1996 : Peringkat 7 wilayah barat
Tahun 1997 : Peringkat 9 wilayah barat
Tahun 1998 : Peringkat-
Tahun 2000 : Peringkat 6 wilayah barat
Tahun 2001 : Peringkat 7 wilayah barat
Tahun 2002 : Peringkat  Semifinalis
Tahun 2003 : Peringkat 8 wilayah barat
Tahun 2004 : Peringkat 15
Tahun 2005 : Peringkat 10
Tahun 2006 : Peringkat 11 wilayah barat
Tahun 2007 : Peringkat 15 wilayah barat
Tahun 2008 : Peringkat wilayah barat
Tahun 2009 : Peringkat 3 Liga Joss